6 Alasan Facebook Ads Bisa Meningkatkan Omzet Bisnis Anda

Makin banyak yang melihat produk yang Anda tawarkan maka akan makin tinggi pula peluang untuk terjual. Prinsip bisnis memang masih berlaku, di mana dari 1000 orang yang ditawarkan kemungkinannya hanya 100 orang yang akan bertransaksi dengan Anda.

Berpedoman pada prinsip tersebut maka tidak heran bila para pebisnis daring berlomba-lomba untuk meningkatkan exposure dari konten promosi mereka. Tujuannya, demi meningkatkan trafik yang berujung closing.

Namun, berapa banyak jumlah lingkaran pertemanan di media sosial yang benar-benar melihat konten promosi yang Anda tampilkan? Jumlahnya mungkin berada di kisaran ratusan orang.

Bahkan konten yang viral sekalipun dengan ribuan likers serta komentar belum tentu berhasil memancing konversi. Lantas, bagaimana jalan pintas untuk mencapai lebih banyak orang yang potensial membeli produk Anda?

Jawabannya adalah dengan memanfaatkan Facebook Ads. Facebook Ads adalah fitur layanan iklan yang disediakan oleh platform Facebook. Cukup banyak yang menggunakan layanan promosi ini, tetapi banyak pula yang meragukannya.

Bagaimana Cara Kerja Facebook Ads?

facebook ads adalah

Apakah Anda termasuk yang belum yakin dengan potensi Facebook Ads? Kalau begitu, simak dulu beberapa alasan mengapa layanan tersebut potensial untuk meningkatkan omzet bisnis Anda.

1. Iklan di 2 Platform Media Sosial Sekaligus

Biasanya kalau Anda beriklan maka promosi tersebut hanya bakal muncul di satu media yang digunakan saja. Misalnya, beriklan di media cetak maka materi iklan cuma tampil di sana saja.

Lain halnya dengan Facebook Ads. Iklan yang Anda tampilkan di Facebook dapat pula sekaligus menyasar calon market di platform Instagram. Sekali dayung, dua tiga pulau terlampaui.

2. Target Market yang Tidak Terbatas

Beriklan dengan Facebook Ads membuat Anda tidak hanya berpeluang punya pembeli dari dalam negeri saja. Anda bisa mengatur target audiens hingga ke mancanegara. Jadi, bisa saja pembeli Anda berasal dari negara lain.

Namun, sebelum melakukan setting target audiens global, pastikan dulu jasa pengiriman untuk ke negara sasaran sudah tersedia, ya.

3. Menggunakan Sistem Target yang Rinci

Anda wajib mengenali detail mengenai target market yang dituju. Konteks ini berkaitan dengan memahami persona dari sasaran audiens Anda yang mencakup usia, gender, pekerjaan, hobi, hingga minat lainnya.

Makin detail informasi yang Anda ketahui maka iklan akan menjadi lebih efektif. Artinya, potensi iklan untuk menggapai audiens yang potensial pun makin besar.

4. Iklan Visual yang Lebih Menarik bagi Warganet

Iklan berupa tulisan tanpa gambar seringkali membuat warganet enggan untuk membacanya. Terbukti dari tingginya pertumbuhan Instagram yang mengandalkan visual berupa gambar dan video sebagai konten.

Demikian pula dengan Facebook Ads yang memang memberikan kemudahan Anda beriklan menggunakan gambar atau video. Namun, jangan malas untuk mempelajari aturan baku pembuatan materi iklan sesuai standar Facebook, ya.

Soalnya, kalau Anda membuat gambar dengan komposisi yang didominasi oleh tulisan maka iklan tersebut dapat menurun efektivitas jangkauannya. Belum lagi potensi ditolak oleh pihak Facebook, lantaran gambar terlalu sesak dengan tulisan.

facebook ads support

5. Peluang Konversi Berkelanjutan

Banyak yang beranggapan kalau ketika iklan tidak lagi berjalan di Facebook Ads maka konversi bakal berhenti juga. Faktanya, asalkan Anda rutin mengisi konten yang bermanfaat serta relevan dengan produk yang ditawarkan maka potensi konversi tetap mungkin terjadi.

Belum lagi algoritma Facebook yang memungkinkan efek berantai dari like yang diberikan pada Fanspage bisnis Anda.

Artinya, ketika seorang audiens memberi like dan mengikuti FP bisnis Anda maka teman dari jaringan orang tersebut pun akan melihatnya. Jadi, masih ada potensi konversi di sana.

6. Lebih Cepat Menjangkau Pasar dan Terjangkau Secara Bujet

Kemampuan Facebook Ads menjangkau pasar jelas akan jauh lebih cepat ketimbang Anda membagikan brosur atau membuat broadcast message satu persatu, bukan.

Sebagai contoh, FB Ads bisa menjangkau 2000 audiens sesuai target market Anda hanya dalam hitungan jam. Bandingkan dengan kemampuan sales Anda untuk membagikan 2000 brosur ke masyarakat. Itu pun belum pasti apakah penerima brosur adalah target pasar atau bukan.

Demikian pula dari sisi bujet. Berapa rupiah yang mesti Anda keluarkan untuk mencetak brosur ditambah membayar fee penyebarnya? Lalu, berapa besar nilai Return on Investment-nya?

Silakan jawab pertanyaan tersebut dan bandingkan dengan Facebook Ads. Tentu, FB Ads akan lebih unggul.

Beriklan dengan FB Ads tidak mesti menunggu Anda jago dan paham sepenuhnya seluk beluk algoritma Facebook. Anda dapat menggunakan jasa advertising untuk FB Ads yang sudah berpengalaman.