Tips Cerdas Memilih Jasa Penulis Artikel yang Berkualitas

imers nubie 0
jasa penulisan artikel blog

Kualitas website sangat ditentukan oleh konten yang mengisinya. Konten, dalam hal ini berupa artikel, memegang peranan yang teramat penting dalam mengundang visitor.

Jangan bermimpi memiliki trafik yang tinggi kalau konten dibuat setengah hati. Sayangnya, tidak sedikit website yang kurang mementingkan kualitas dari artikel yang dibuat.

Jika memang membuat artikel sendiri dirasa sulit untuk dilakukan, sebaiknya Anda memilih solusi lain yang dapat menjaga kualitas konten website.

Apalagi, kalau website Anda digunakan untuk bisnis yang memerlukan ratusan konten berkualitas yang masing-masing mampu menjelaskan keunggulan produk. Tentu sangat sulit untuk mengejar target konten bulanan mengandalkan kemampuan sendiri.

Kalau begitu apa yang mesti dilakukan? Mudah saja, menggunakan jasa penulis artikel yang ada di pasaran. Namun, ada ratusan jasa penulis yang beredar. Bagaimana cara memilih jasa penulis yang tepercaya?

ciri ciri artikel berita

Memilih Jasa Penulis Artikel yang Berkualitas

Bila Anda kesulitan untuk menentukan jasa penulis yang berkualitas, simak tips berikut ini.

1. Respons Cepat

Respons yang cepat sangat memengaruhi terjadinya transaksi. Tempatkan saja diri Anda di posisi calon klien kalau sudah menghubungi customer service, tetapi baru mendapatkan jawaban sehari bahkan dua hari setelahnya.

Kecepatan respons juga akan menunjukkan profesionalisme dari penyedia jasa penulisan tersebut. Jika respons yang diberikan lama dan tidak terformat dengan baik, bagaimana dengan kualitas tulisan yang dihasilkan?

2. Ada Testimoni

Testimoni berbicara untuk kualitas tulisan yang dihasilkan. Tanpa adanya testimoni, Anda patut bertanya-tanya kredibilitas penyedia jasa penulisan tersebut.

Selain itu, testimoni akan membantu Anda menghindari jasa penulisan abal-abal yang tulisannya hanya hasil spinner tools. Memang, biasanya jasa semacam ini dibanderol dengan harga sangat murah. Akan tetapi, maukah Anda memenuhi website dengan konten yang rendah mutunya?

3. Komunikatif

jasa penulis artikel murah

Tanda bahwa penyedia jasa penulisan benar-benar serius memproses pesanan Anda adalah adanya komunikasi. Pihak penyedia biasanya akan menghubungi Anda untuk mengonfirmasi ulang mengenai detail artikel yang dipesan.

Selain itu, penyedia jasa yang komunikatif akan memudahkan Anda bila ada pertambahan pesanan atau jika ada konten yang mesti direvisi.

Komunikasi yang lancar akan membuat Anda selaku klien menjadi lebih tenang menanti artikel selesai dikerjakan.

4. Bisa Revisi

Beberapa penyedia jasa penulisan sudah semestinya menyediakan opsi revisi. Tentunya dengan batasan waktu yang logis.

Untuk mempermudah proses pemesanan, sebaiknya Anda juga telah membuat detail ketentuan artikel yang diinginkan. Dengan begitu, artikel jadi tanpa mesti revisi.

Bukankah revisi juga akan membutuhkan waktu? Nah, dengan membuat daftar detail ketentuan penulisan artikel, Anda tidak hanya efisien secara waktu, tetapi juga memudahkan kinerja para penulis.

5. Tepat Waktu

Artikel yang selesai tepat waktu adalah keinginan setiap klien, termasuk Anda. Untuk itu, Anda harus memperhatikan apakah pihak penyedia jasa penulis mampu memenuhi target penyelesaian artikel sesuai dengan kesepakatan di awal.

Kalau pun artikel ternyata terhambat pengerjaannya, Anda mesti mendapatkan informasi lebih awal dari pihak penyedia jasa penulis. Alasan yang diberikan pun mesti logis dan disampaikan dengan baik.

6. Kualitas Tulisan Sepadan dengan Harga

jasa penulis artikel terbaik

Ada harga ada barang. Pernyataan tersebut masih berlaku bahkan di ranah jasa kepenulisan. Anda mesti curiga dengan harga yang kelewat rendah.

Jika sedemikian murahnya, lantas berapa rupiah fee para penulisnya? Jangan-jangan hanya dikerjakan oleh satu orang saja.

7. Rekomendasi Jasa Penulis Artikel yang Berkualitas dari Teman

Salah satu yang membuat keyakinan bertambah untuk menggunakan jasa penulis artikel adalah rekomendasi dari orang yang Anda kenal. Artinya, opsi terakhir ini boleh menjadi tambahan dalam daftar pertimbangan Anda.

Setelah mengetahui beberapa tips di atas, mulailah melakukan kroscek terhadap penawaran jasa penulisan artikel yang Anda temukan. 

Jangan coba-coba bila Anda belum yakin dengan kualitasnya. Percayakan penulisan artikel Anda kepada Arsip.Co. Kami memiliki tim penulis berpengalaman dan pastinya, memenuhi 7 kriteria jasa penulis artikel yang berkualitas di atas. Yuk, pesan sekarang!


Pesan Sekarang

Tags: